Cara Tarik Tunai Dana di Alfamart

Cara Tarik Tunai Dana di Alfamart dengan Mudah dan Praktis

Diposting pada

Mungkin sebagian pengguna masih belum mengetahui mengenai cara tarik tunai dana di Alfamart. Seperti yang kita ketahui saat ini sudah hadir berbagai macam aplikasi dompet digital yang dapat digunakan.

Nah, dompet digital tersebut menjadi salah satu solusi ampuh bagi kamu yang ingin melakukan transaksi secara online.

Tidak hanya itu saja bahkan dompet digital ini dapat membantu para penggunanya untuk membayar tagihan tertentu pada saat tidak memiliki uang tunai.

Salah satu jenis dompet digital yang saat ini semakin banyak digunakan dan populer yaitu aplikasi dana. Dompet digital yang satu ini juga dapat mempermudah transaksi pengguna secara non tunai.

Sehingga pengguna dapat membayar apa saja melalui platform tersebut, mulai dari membayar pulsa, paket internet, tagihan listrik, belanja online, membayar tiket sampai investasi.

Selain aplikasi dana ini dinilai praktis dan mudah untuk digunakan, ternyata aplikasi dana juga mempunyai beberapa fitur menarik yang dapat kamu gunakan. Salah satu fitur yang dapat kamu manfaatkan yaitu fitur tarik tunai saldo dana.

Jika kamu ingin menarik saldo yang ada di dalam aplikasi Dana kamu, maka kamu dapat melakukannya melalui beberapa metode. Salah satu metode tarik saldo dana yang dapat kamu lakukan yaitu melalui Alfamart.

Perlu kamu ketahui bahwa cara tarik tunai dana di Alfamart ini hanya berlaku bagi para pengguna yang memiliki akun dana premium.

Maka dari itu, sebelum kamu melakukan tarik tunai dana. Kamu harus memastikan terlebih dahulu bahwa kamu sudah melakukan upgrade ke akun dana premium.

Setelah kamu melakukan update akun dana kamu, maka kamu dapat langsung melakukan tarik tunai dana dengan langkah-langkah yang kami bagikan di bawah ini.

Cara Tarik Tunai Dana di Alfamart

Cara Tarik Tunai Dana di Alfamart

Untuk cara tarik tunai dana di Alfamart tanpa biaya admin yang dapat kamu lakukan yaitu sebagai berikut:

  1. Langkah pertama yaitu kunjungi terlebih dahulu Alfamart terdekat yang ada di kota tempat kamu tinggal.
  2. Jangan lupa juga untuk membawa smartphone yang terdapat aplikasi dana kamu.
  3. Kemudian, buka dan masuk aplikasi dana yang ada pada hp kamu.
  4. Lalu pilihlah opsi cash out dan pilihlah Alfamart sebagai agen pencarian saldo Dana kamu.
  5. Nantinya kamu dapat menunggu beberapa saat sampai aplikasi dana menampilkan kombinasi kode Token.
  6. Kode token yang muncul ini hanya dapat berlaku selama 5 menit saja, namun jika sudah lebih dari waktu tersebut. Kamu juga tidak perlu khawatir karena kamu masih bisa meminta token baru dengan cara menekan tombol show token.
  7. Setelah kode token muncul kamu dapat menyampaikan kode tersebut kepada kasir Alfamart bahwa kamu ingin melakukan penarikan saldo dana.
  8. Tunjukkanlah kode token kamu kepada kasir Alfamart, makanannya kasir Alfamart akan memproses permintaan kamu.
  9. Setelah itu kasir akan meminta informasi mengenai jumlah penarikan dana yang kamu inginkan.
  10. Biasanya pihak Alfamart akan menawarkan penarikan tunai dana dengan jumlah minimal Rp 50.000 dan maksimal Rp 1 juta per transaksi.
  11. Selanjutnya tunggu beberapa saat sampai kasir selesai memproses permohonan tarik tunai saldo Dana kamu.
  12. Jika transaksi yang kamu lakukan sudah berhasil, kamu akan menerima sejumlah uang dari kasir Alfamart.
  13. Dan saldo Dana kamu juga akan secara otomatis terpotong sesuai dengan jumlah saldo yang kamu tarik.

Akhir Kata

Itu saja cara tarik tunai dana di Alfamart yang dapat kamu lakukan, semoga penjelasan kali ini bisa sangat membantu dan bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *