Cara Menyimpan Foto dari WA ke Galeri

Cara Menyimpan Foto dari WA ke Galeri Secara Manual dan Otomatis

Diposting pada

Simak cara menyimpan foto dari WA ke Galeri yang akan disajikan di artikel ini. Untuk lebih jelasnya, silahkan Kamu baca tulisan ini hingga akhir.

Sebagaimana diketahui bahwa makin kesini, aplikasi WA tidak hanya digunakan sebagai alat untuk berkomunikasi saja.

Namun, WA juga kini banyak digunakan sebagai alat untuk berbagi foto. Meskipun demikian, saat ini masih banyak juga pengguna WA yang belum mengetahui cara menyimpan foto dari WA ke galeri.

Menyimpan foto dari WA ke Galeri smartphone umumnya bagi pengguna awam itu sangat sulit untuk dilakukan. Padahal langkah-langkah tersebut dapat Kamu lakukan dengan sangat mudah melalui aplikasi WA itu sendiri.

Adapun alasan mengirim gambar melalui WA itu salah satunya mungkin karena malas untuk mengirim gambar lewat media Bluetooth atau menggunakan aplikasi tambahan seperti Share.it.

Mengirim foto di WA ini merupakan hal yang umum dilakukan, namun foto yang Kamu kirim itu belum tentu bisa otomatis masuk kedalam galeri Hp Kamu.

Hal tersebut tentunya membutuhkan pengaturan yang lebih lanjut. Langsung saja berikut ini dijelaskan cara menyimpan foto dari WA ke Galeri.

Cara Menyimpan Foto dari WA ke Galeri

Berikut ini langkah-langkah cara menyimpan foto dari WA ke galeri, yakni sebagai berikut:

  1. Pertama, silahkan Kamu buka aplikasi WA terlebih dahulu
  2. Setelah itu, klik ikon titik tiga yang ada di pojok kanan atas layar.
    Kemudian Kamu dapat memilih menu setelan.
  3. Kemudian, didalam menu setelan Kamu pilih opsi chat
  4. Selanjutnya, silahkan Kamu beri tanda centang pada bagian tampilkan media di galeri. Maka secara otomatis foto dari WA pun akan terlihat di galeri Kamu.
  5. Selesai

Cara Menyimpan Foto dari WA ke Galeri Secara Manual

Cara menyimpan foto dari WA ke galeri selanjutnya dapat Kamu lakukan secara manual. Cara itu terbilang sangatlah mudah, karena Kamu hanya melakukan nya dengan menyeting pengaturan yang berada didalam aplikasi WA itu sendiri.

Berikut ini cara menyimpan foto dari WA ke galeri secara manual, antara lain:

  1. Pertama, buka aplikasi WA Kamu terlebih dahulu, pada smartphone atau iphone yang Kamu gunakan
  2. Lalu, silahkan Kamu klik ikon titik tiga pada WA yang berada di bagian pojok kanan atas layar
  3. Kemudian Kamu dapat memilih menu setelan. Selanjutnya, silahkan buka opsi ‘penggunaan data dan penyimpanan’.
  4. Lalu Kamu bisa pilih opsi saat menggunakan data seluler
  5. Berikutnya Kamu hilangkan tanda centang pada pilihan media yang tidak Kamu inginkan untuk download otomatis. Baik itu pada foto, video, audio ataupun dokumen.
  6. Jika sudah, Kamu pilih Oke untuk melanjutkan.
  7. Kamu dapat memilih opsi saat tersambung ke Wi-Fi.
  8. Kemudian, hilangkan tanda centang pada file media yang tidak Kamu inginkan. Setelah itu, Kamu klik Oke untuk menyimpan perubahan.
  9. Selesai

Cara menyimpan foto dari WA ke galeri secara manual ini sangatlah admin rekomendasikan. Pasalnya Kamu dapat memilih file media mana saja yang menurut Kamu sangat penting.

Jadi Kamu tidak perlu mengkhawatirkan ada file media yang tidak penting akan tersimpan di memori galeri Kamu.

Cara Menyimpan Foto dari WA ke Galeri Otomatis

  1. Pertama, silahkan buka aplikasi WA Kamu terlebih dahulu.
  2. Lalu klik menu titik tiga pada aplikasi WA Kamu, yang berada di bagian pojok kanan atas layar
  3. Kemudian, Kamu dapat memilih opsi setelan
  4. Selanjutnya, silahkan buka opsi data dan penyimpanan. Lalu, pilih pada opsi saat menggunakan data seluler
  5. Berikutnya beri tanda centang pada foto, dan Kamu dapat memilih ikon Oke untuk melanjutkan Disini Kamu juga dapat mencentang opsi lain seperti video, audio, dan dokumen.
  6. Silahkan kembali ke menu penggunaan data dan penyimpanan. Kamu dapat memilih opsi saat tersambung ke WiFi.
  7. Beri tanda centang pada pilihan foto. Setelah itu, Kamu dapat mengklik tombol Oke

Jika Kamu menginginkan media lainnya. Maka Kamu bisa juga memberi tanda centang pada file media yang Kamu inginkan

  1. Selesai

Namun, perlu Kamu ketahui apabila Kamu mengaktifkan penyimpanan media WA secara otomatis, maka internal smartphone Kamu akan cepat penuh.

Akhir Kata

Nah itulah cara menyimpan foto dari WA ke Galeri, semoga artikel ini bermanfaat dan selamat mencoba ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *