Tidak semua orang tahu mengenai cara Fullscreen game laptop. Untuk itu, bagi kamu yang ingin mengetahui caranya bisa menyimak informasi yang akan kami jelaskan kali ini.
Seperti yang kita ketahui saat ini para pengguna dapat memainkan game melalui komputer atau laptop yang mereka gunakan.
Nah, dengan menggunakan komputer atau laptop tersebut menjadi salah satu kegemaran yang banyak disukai ketika bermain game. Namun, bermain juga akan terasa lebih puas jika tampilannya full screen.
Perlu kamu ketahui bahwa bermain dengan tampilan Fullscreen tersebut dapat terjadi secara otomatis pada saat kamu membuka game tersebut.
Kamu juga dapat melakukan hal tersebut langsung melalui pengaturan yang ada di dalam gamenya. Namun ada sebagian pengguna yang masih belum paham mengenai cara fullscreen game laptop.
Tidak hanya itu saja biasanya banyak game di laptop yang kamu gunakan juga dapat menjadi salah satu penyebab kenapa susah sekali untuk mengatur tampilan Fullscreen.
Hal tersebut biasanya dapat terjadi karena laptop yang kamu gunakan sedang mengalami error pada saat membuka game dengan kapasitas yang besar.
Begitu juga dengan game yang sudah lama yang pernah kamu mainkan, biasanya game tersebut tidak dapat dimainkan menjadi layar penuh.
Hal tersebut dapat terjadi karena game itu sendiri yang sederhana sehingga tidak dapat diatur secara melebar atau wide. Nah, jika kamu ingin mengatasi hal tersebut, maka kamu tidak perlu khawatir.
Karena kami di sini sudah merangkum beberapa solusi yang barangkali dapat membantu supaya game yang kamu mainkan bisa masuk ke mode full screen.
Cara Fullscreen Game Laptop
Adapun langkah-langkah cara full screen game laptop yang dapat kamu lakukan yaitu sebagai berikut:
1. Setting Pada Pengaturan Grafis Game
Bagi kamu pak yang benar-benar pemula mungkin masih belum paham untuk mengganti setting grafis tersebut.
Padahal di sana terdapat pengaturan untuk masuk ke mode full screen game laptop loh, untuk mengetahui tutorialnya bisa mengikuti cara berikut ini:
- Langkah pertama yang dapat kamu lakukan yaitu buka game yang ingin kamu mainkan terlebih dahulu.
- Kemudian, kamu dapat masuk ke menu options atau settings.
- Lalu, masuk ke menu display atau grafis dan atur full screen jadi on atau enabled di sana.
2. Atur Maximized Pada Shortcut
Pada saat game sudah dipasang biasanya akan ada pengaturan show shortcut in desktop.
Sehingga icon tersebut akan tampil di desktop, nah pada icon tersebut kamu dapat mengatur game supaya dapat dimainkan secara full screen.
Untuk lebih jelasnya lagi mengenai tutorialnya bisa langsung saja menyimak caranya berikut ini:
- Langkah pertama yaitu Klik Kanan icon game yang ingin kamu mainkan di desktop dan kamu dapat memilih properties.
- Kemudian, buka game shortcut dan setting kolom run ke Maximized.
- Setelah kamu mengatur kolam run tersebut, maka kamu dapat langsung mencoba memainkan gamenya.
3. Gunakan Aplikasi Fullscreenizer
Fullscreenizer merupakan salah satu aplikasi yang dapat digunakan supaya kamu dapat membuat game yang windows bisa jadi full screen.
Ukuran aplikasi ini juga terbilang sangat ringan yaitu sebesar 60 KB saja, sehingga kamu dapat mencoba menggunakan aplikasi tersebut.
Untuk cara pemakaiannya juga terbilang sangat mudah dan praktis, yuk langsung saja ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Buka terlebih dahulu aplikasi fullscreenizer dan buka game yang ingin kamu mainkan.
- Buka kembali aplikasi fullscreenizer dan lanjutkan dengan mengklik di game yang kamu inginkan.
- Lalu klik Fullscreen dan nantinya game atau software yang tadinya tidak full screen dengan cara tersebut akan berubah menjadi full screen.
Kalau tidak cara yang satu ini tidak berhasil, maka kamu dapat menggunakan Salah satu cara lain yang sudah kami jelaskan sebelumnya.
Akhir Kata
Demikian penjelasan serta informasi mengenai cara full screen game laptop, kamu dapat memilih Salah satu cara yang menurut kamu mudah untuk kamu ikuti.
Mudah-mudahan penjelasan di artikel kali ini bisa sangat membantu dan bermanfaat terutama bagi kamu para pengguna laptop.