Kali ini kami akan sedikit membahas mengenai cara ekstrak game di laptop dengan mudah yang dapat kamu coba ikuti.
Seperti yang kita ketahui bahwa supaya kita dapat mengirimkan file dalam jumlah yang banyak atau besar. Maka kamu dapat mencoba untuk mengarsipkan file-file terlebih dahulu menjadi satu file supaya dapat dikirim.
Hal tersebut biasanya dilakukan supaya pada saat kamu mengirimkan file tersebut akan lebih efisien dan cepat. Nantinya file-file yang sudah diarsipkan tersebut dapat dilakukan ekstra file oleh penerimanya.
Karena biasanya mentransfer atau mengirim satu file akan lebih cepat dibandingkan Jika kamu harus mengirim serta mendownload lebih dari satu file terlebih dahulu.
Terlebih lagi Jika file-file yang kamu ingin kirimkan tersebut mencapai jumlah ratusan.
Bagi sebagian besar pengguna pastinya sering menemukan file-file yang sudah diarsipkan, baik itu dalam sebuah email maupun situs yang lainnya.
Nah, pada umumnya arsip tersebut memiliki format yang berupa .zip, .rar atau .tar. Supaya kamu dapat membuka atau melihat isi dari file arsip tersebut, maka kamu harus melakukan ekstrak file terlebih dahulu.
Sebenarnya cara mengekstrak ini tidak hanya kamu dapat kamu lakukan melalui laptop saja. Tetapi kamu juga dapat mengekstrak file-file yang ada di handphone yang kamu gunakan.
Meskipun cara mengekstrak game ini dapat dilakukan dengan mudah, namun tidak semua orang mengetahui tutorialnya.
Apalagi untuk mengekstrak game di laptop, bagi kamu yang penasaran ingin mengetahui cara ekstrak game di laptop. Maka kamu tidak perlu khawatir, karena kami di sini akan sedikit menjelaskan cara yang dapat kamu ikuti.
Sebelum kamu mengetahui cara untuk mengekstrak game di laptop, maka kamu juga harus tahu mengenai cara mengarsipkan file-file game tersebut.
Lantas, bagaimana caranya? Bagi kamu yang penasaran, yuk langsung saja simak informasi dibawah ini.
Cara Mengarsipkan Game di Laptop
Adapun langkah-langkah yang dapat kamu lakukan untuk mengarsipkan game di laptop yaitu sebagai berikut:
- Langkah pertama yang dapat kamu lakukan yaitu pastikan bahwa laptop atau komputer yang kamu gunakan terdapat program seperti winzip, winrar.
- Karena biasanya program tersebut akan sangat dibutuhkan untuk mengarsipkan sebuah file-file.
- Kemudian kamu dapat memilih file yang ingin kamu arsipkan dan lanjutkan dengan klik kanan pada file tersebut.
- Lalu kamu dapat langsung memilih add to nama folder.rar supaya langsung membuat file arsip secara otomatis.
- Jika kamu ingin melakukan beberapa pengaturan, maka kamu dapat melakukannya dengan memilih pilihan add to archive.
- Biasanya pilihan add to archive tersebut dapat memungkinkan kamu untuk memilih format save dari file berbagi atau membuat arsip menjadi beberapa bagian sampai membuat password.
- Dengan adanya password tersebut, makan sebelum air tersebut dapat diekstrak kamu harus memasukkan passwordnya terlebih dahulu.
- Selain file, kamu juga dapat mengarsipkan folder secara langsung beserta isi atau konten file di dalamnya.
- Perlu kamu ketahui seberapa cepat proses mengarsipkan file tersebut akan tergantung pada seberapa banyak atau besar file yang akan kamu arsipkan.
Setelah kamu mengetahui cara arsip game di laptop, maka kamu dapat langsung mengetahui cara ekstrak file di laptop.
Cara Ekstrak Game di Laptop
Untuk lebih jelasnya lagi mengenai cara ekstrak file di laptop yang dapat kamu lakukan yaitu sebagai berikut:
- Langkah pertama yang dapat kamu lakukan yaitu buka terlebih dahulu file zip yang akan kamu ekstrak.
- Kemudian kamu dapat mengklik pada file tersebut dan klik ekstrak file.
- Nantinya akan muncul kotak pilihan, pada bagian destination path kamu dapat memilih lokasi Penyimpanan file yang sudah diekstrak nanti dan pilih OK.
- Setelah itu, proses ekstrak file game tersebut akan berjalan dan kamu dapat menunggu beberapa saat sampai proses tersebut selesai dilakukan.
Akhir Kata
Mungkin itu saja cara ekstrak yang di laptop yang dapat kamu lakukan, semoga penjelasan kali ini bisa sangat membantu dan bermanfaat.