apakah Facebook bisa menghasilkan uang? pertanyaan ini seringkali terlintas di benak para pengguna sosial edia terbesar di dunia ini dan mungkin kamu juga salah satunya.
Teruntuk kamu para pengguna Facebook tentunya harus mengetahui bahwa Facebook juga bisa menghasilkan uang dengan berbagai macam cara.
Facebook merupakan salah satu media sosial populer yang saat ini masih cukup banyak digunakan oleh orang di luar sana untuk tetap terhubung dengan teman-teman mereka.
Tidak hanya itu saja ternyata saat ini Facebook dapat kamu manfaatkan untuk memperoleh penghasilan.
Tentunya kamu sudah tidak asing lagi bukan Dengan Barang jualan baru atau bekas di Facebook, namun ternyata tidak terbatas pada berjualan saja.
Karena kamu juga bisa menawarkan diri sebagai pengelola Fanpage atau akun Facebook personal tokoh-tokoh penting maupun menjadi buzzer bekerja dengan memanfaatkan lebih dari satu akun media sosial.
Karena dengan cara tersebut kamu tentunya akan bisa menghasilkan uang dengan mudah.
Lantas Bagaimana cara yang dapat kita lakukan untuk menghasilkan uang dari Facebook? Nah, jika penasaran dengan tutorialnya langsung saja simak penjelasan di bawah ini.
Cara Agar Facebook Bisa Menghasilkan Uang
Ada pun langkah-langkah yang dapat kamu lakukan untuk bisa mendapatkan uang di Facebook yaitu sebagai berikut:
- Berjualan Di Grup Facebooknya
Cara yang satu ini menjadi cara termudah dan paling terkenal, ada dua jenis grup Facebook yang dapat kamu pakai untuk berjualan, mulai dari grup dengan topik tertentu dan juga forum jual beli.
Contohnya yaitu Jika kamu ingin menjual handphone bekas maka kamu dapat bergabung saja ke grup yang memang aktif membahas serba-serbi terkait mengenai ponsel.
Sedangkan jika kamu ingin menjual sepatu sneakers maka kamu dapat bergabung ke grup komunitas sneakers.
Meskipun kamu bisa menjual mau apapun di grup Facebook, namun tetap saja akan ada peraturan mengenai apa yang tidak boleh dijual di Facebook.
- Memanfaatkan Facebook Fanpage
Selain kamu bisa berjualan di grup, tentunya kamu juga dapat membuat fanpage toko online di Facebook.
Dengan fanpage tersebut kamu dapat melakukan bisnis online yang ada di dalam Facebook.
Dalam membuat fanbage khusus toko online membuat kamu nantinya akan terlihat lebih profesional dan terpercaya.
Di toko online Facebook yang satu ini kamu bisa menjual barang buatan sendiri, melakukan dropship atau menjadi reseller sekalipun.
- Membuat Facebook Ads
Cara yang satu ini menjadi salah satu cara yang berbeda dari yang lainnya, karena nanti kamu akan membutuhkan modal.
Karena Facebook ads di ini merupakan iklan yang ditunjukkan kepada pengguna Facebook.
Kamu juga tidak perlu khawatir karena modal yang harus kamu keluarkan juga tidak terlalu banyak mulai dari Rp 10.000 saja kamu sudah bisa memasang sebuah iklan.
Sehingga dengan Membuat Facebook ads tersebut kamu bisa mendapatkan banyak sekali keuntungan.
Mulai dari menentukan target iklan dengan spesifikasi marketing sampai mengumpulkan leads.
- Menjadi Influencer
Tahukah kamu bahwa influencer ini tidak terbatas pada Instagram maupun YouTube saja.
Bahkan Facebook juga dapat menjadi salah satu alternatif media sosial bagi para pengguna yang ingin menjadi bintang di internet.
Cara untuk menjadi influencer di Facebook tentunya tidak terlalu berbeda dengan media sosial yang lainnya.
Nantinya kamu diharuskan untuk membuat konten unik dan original, lalu kamu posting di Facebook secara rutin.
Setelah kamu membangun reputasi dan audience pada fanbage pribadi, maka kamu bisa memasang tarif mengenai endorsement atau postingan bersponsor.
- Coba Monetisasi Fanpage
Cara selanjutnya yang dapat kamu lakukan untuk bisa menghasilkan uang dari Facebook yaitu dengan melakukan monetisasi pada fanpage.
Cara tersebut hanya dilakukan dengan memanfaatkan iklan in-stream, di mana iklan tersebut merupakan iklan pendek yang bisa dimasukkan dalam konten video kamu selayaknya iklan di YouTube.
Kamu nantinya bisa memonetisasi fanpage dengan topik apapun, asalkan tidak melanggar aturan Facebook.
Namun kamu harus memastikan bahwa video yang kamu posting tersebut merupakan video yang original.
Karena video yang diambil dari sumber lain tentunya tidak bisa di monetisasi karena pelanggaran hak cipta.
Selain itu video kamu juga harus relevan dengan topik Fanpage Sehingga nantinya bisa memancing diskusi dan engagement.
Tentunya akan ada beberapa syarat yang harus kamu penuhi sebelum kamu bisa memasang iklan in-stream.
Beberapa diantaranya yaitu Fanpage kamu harus setidaknya memiliki 10.000 pengikut dan video kamu sudah menghasilkan minimal 30.000 tayangan dalam 60 hari terakhir.
Akhir Kata
Sekian penjelasan mengenai Facebook bisa menghasilkan uang, Semoga apa yang kami bagikan kali ini bisa membantu dan bermanfaat bagi kamu yang tertarik untuk mendapatkan penghasilan dari media sosial Facebook ini.