Ternyata banyak sekali para pengguna yang bertanya bagaimana cara top up Flazz BCA di shopee? Untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan tersebut, maka kamu dapat menyimak penjelasan kali ini sampai tuntas.
Namun sebelum kita melanjutkan pembahasannya, maka kita harus tahu terlebih dahulu Apa itu flazz BCA.
Karena tidak menutup kemungkinan ada beberapa pengguna juga yang belum mengetahui mengenai flazz BCA ini.
Flazz BCA merupakan salah satu kartu e-money yang biasanya digunakan untuk melakukan transaksi dalam kehidupan sehari-hari.
Nah kartu tersebut dapat digunakan untuk berbelanja di minimarket, restoran, membayar tol, e-parkir dan yang lain sebagainya.
Kartu yang satu ini sangat mempermudah para penggunanya, sehingga para pengguna tidak perlu repot-repot untuk membawa uang cash yang justru sangat beresiko.
Seperti kartu pada umumnya, flazz BCA ini juga dapat digunakan jika para pengguna sudah melakukan pengisian saldo.
Cara untuk melakukan pengisian saldo Flazz BCA ini dapat dilakukan melalui merchant BCA seperti ATM sampai Mobile Banking.
Namun saat ini banyak sekali para pengguna yang sering bertanya apakah bisa top up Flazz BCA melalui shopee.
Jawabannya yaitu tidak bisa, karena kamu tidak dapat langsung melakukan top up Flazz BCA di shopee. Untuk membuktikan hal tersebut maka kamu dapat mencoba membuka aplikasi shopee.
Nantinya kamu dapat memilih menu pulsa tagihan dan tiket dan pilih uang elektronik. Lalu, Pilih jenis kartu.
Di sana tidak ada pilihan top up flazz BCA melalui shopee, melainkan hanya tersedia melalui e-money Mandiri, BRI BRIZZI dan BNI TapCash.
Namun kamu jangan putus asa terlebih dahulu, meskipun top up flazz bca via shopee ini dibilang tidak bisa. Bukan berarti tidak ada cara lain untuk melakukan top up flazz BCA dengan menggunakan shopee.
Nah nantinya kamu hanya perlu memanfaatkan fitur shopeepay jika ingin melakukan top up Flazz BCA melalui shopee.
Lantas, Bagaimana cara melakukan top up flazz BCA via shopee dengan memanfaatkan Shopeepay? Bagi kamu yang penasaran dengan tutorialnya bisa langsung saja menyimak penjelasan kali ini.
Cara Top Up Flazz BCA di Shopee
Adapun langkah-langkah yang dapat kamu lakukan jika ingin melakukan top up flazz BCA Via shopee yang dapat kamu lakukan yaitu sebagai berikut:
- Buka terlebih dahulu aplikasi BCA mobile dan lakukan login dengan menggunakan akun yang kamu punya.
- Kemudian kamu dapat memilih menu mtransfer dan lanjutkan dengan mengklik BCA virtual account.
- Ketik nomor virtual account shopeepay dan lanjutkan dengan mengklik send.
- Lalu masukkan nominal top up saldo shopeepay yang kamu inginkan dan masukkan juga PIN m-bca kamu.
- Setelah itu buka aplikasi shopee dan pilih menu pulsa, tagihan dan hiburan.
- Klik uang elektronik dan masukkan 16 digit nomor kartu flazz.
- Selanjutnya masukkan juga jumlah saldo yang kamu inginkan dan klik lanjut.
- Nantinya kamu dapat memilih metode pembayaran dengan menggunakan shopeepay.
Akhir Kata
Sekian cara yang dapat kami sampaikan mengenai cara top up Flazz BCA di shopee, mudah-mudahan apa yang sudah kami sampaikan kali ini bisa membantu sekaligus bermanfaat bagi kamu yang ingin melakukan pengisian kartu flazz BCA.