Bagaimana sih cara download lagu snack video? Jika kamu mau tahu caranya, silahkan bisa simak ulasan artikel ini sampai selesai untuk mengetahui detail informasinya.
Snack video adalah salah satu aplikasi media sosial populer yang hampir mirip dengan tiktok. Yang mana pada aplikasi tersebut kamu bisa membuat dan melihat semua jenis video dengan durasi pendek.
Selain itu, di aplikasi snack Video ini kamu bisa berbagi video dengan berbagai musik menarik. Hanya saja tidak semua musik yang ada di aplikasi tersebut bisa kamu unduh dan disimpan secara otomatis.
Oleh karena itulah saat ini masih banyak pengguna yang ingin mengetahui cara untuk menyimpan lagu dari snack video ke galeri perangkatnya.
Padahal untuk menyimpan atau download lagu di snack video terbilang cukup mudah dilakukan. Kamu bisa menggunakan cara yang umum digunakan yakni dengan merekam video musik yang ingin disimpan menggunakan aplikasi perekam layar.
Nah, setelah berhasil melakukan perekaman kamu bisa mengeditnya video tersebut sesuai dengan keinginan. Jangan lupa untuk mengekstrak audio dari video sebagai file yang terpisah.
Alternatif lain yang bisa kamu coba untuk mengunduh lagu di snack video yaitu dengan memanfaatkan fitur pengunduhan yang sudah tersedia di snack video. Karena ketika kamu mengunduh video tersebut maka audionya akan otomatis tersimpan di perangkat.
Hanya saja perlu kamu tahu bawah tidak semua video snack video memiliki musik yang diizinkan untuk diunduh.
Kemudian cara lain yang bisa kamu gunakan untuk mendownload lagu di snack video yaitu dengan bantuan aplikasi pihak ketiga, yakni aplikasi yang dapat memungkinkan kamu untuk mengunduh dan menyimpan lagu dari snack video, contohnya seperti Vidmate atau Snaptube.
Untuk mengetahui lebih banyak cara download lagu di snack video, silahkan simak terus ulasan artikel ini sampai selsai.
Cara Download Lagu Snack Video
Selain cara yang telah kami jelaskan di atas, ada 2 cara lagi yang bisa kamu gunakan untuk download lagu di snack video, cara tersebut diantaranya bisa menggunakan situs online-convert dan TTSave. Berikut adalah penjelasannya.
1. Melalui situs online-convert
- Langkah pertama buka aplikasi snack video terlebih dahulu di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya cari dan putar video yang ingin kamu simpan lagu/ soundnya.
- Silahkan klik opsi download pada video tersebut.
- Setelah itu kunjungi situs https://audio.online-convert.com/convert-to-mp.
- Kemudian klik tombol Choose File > From Device, lalu cari dan temukan video yang diunduh tadi.
- Jika sudah, silahkan klik tombol start untuk memulai convert soundnya.
- Nah, setelah proses convert tersebut berhasil dilakukan, silahkan kamu bisa klik tombol download now.
- Selesai. Dengan begitu maka lagu akan tersimpan otomatis ke music.
2. Melalui website TTSave
- Langkah pertama buka aplikasi snack video terlebih dahulu di perangkat yang kamu gunakan.
- Selanjutnya, cari dan putar video yang ingin kamu simpan lagu/ soundnya.
- Nah, setelah video tersebut kamu putar, silahkan klik dan tahan tombol share atau bagikan. Biasanya opsi bagikan ditandai dengan ikon anak panah.
- Setelah itu salin link tersebut lalu bukan browser dan kunjungi link https://ttsave.app/download-tiktok-mp3.
- Pada bagian tersebut, silahkan tempelkan link Snack Video yang tadi sudah disalin.
- Jika sudah langsung saja klik download.
- Selesai.
Cukup menarik bukan? Jadi bagi kamu yang ingin mendownload lagu di snack video, silahkan bisa gunakan salah satu cara yang telah kami jelaskan di atas.
Akhir kata
Demikian penjelasan artikel mengenai cara download di snack video. Semoga bisa membantu.