Bagi sebagian pengguna Facebook harus mengetahui mengenai Facebook gratis tanpa data dan bagaimana cara melakukannya.
Tentunya kita sudah tidak asing lagi dengan yang namanya Facebook, Facebook memang menjadi salah satu platform yang menyediakan banyak sekali fitur.
Mulai dari fitur memposting foto dan video, menyebarkan postingan, menulis cuitan sampai memberikan komentar pada cuitan orang lain.
Tentunya semua hal tersebut dapat kamu lakukan dengan mudah di dalam platform tersebut. Sehingga sudah tidak heran lagi jika para pengguna sering berlama-lama scrolling di media sosial yang satu ini.
Namun sayangnya jika kamu selalu sering berselancar di Facebook, maka tentunya kegiatan tersebut akan menghabiskan kuota yang kamu punya apalagi jika kamu sering play atau download video.
Nah supaya kegiatan scrolling Facebook ini tidak menghabiskan kuota internet kamu, maka kamu harus mengetahui bagaimana cara supaya Facebook gratis tanpa data.
Sebenarnya cara supaya Facebook gratis tanpa data ini dapat dilakukan dengan mudah dan praktis, kamu dapat mengikuti metode yang akan kami bagikan kali ini jiga ingin menikmati Facebook gratis.
Facebook Gratis Tanpa Data
Teruntuk kamu yang ingin mengetahui cara supaya bisa mengakses Facebook secara gratis, maka kamu dapat mengikuti cara berikut ini:
1. Aktivasi Mode Gratis Facebook
Supaya kamu bisa terhubung ke Facebook tanpa biaya, maka kamu harus mengakses situsnya terlebih dahulu.
Caranya yaitu dengan membuka Browser yang ada pada ponsel kamu dan masuk ke situs free.facebook.com.
Nantinya cukup lakukan login dengan menggunakan akun yang kamu punya dan pastikan kamu menggunakan ponsel yang sudah terhubung ke internet dengan menggunakan koneksi mobile data bukan wi-fi.
2. Akses Di Platform Yang Lain
Selain kamu dapat Facebook Mobile melalui browser melalui ponsel yang kami gunakan, Ternyata kamu juga bisa mengakses mode gratis tersebut melalui platform mobile lainnya yaitu aplikasi Facebook, Facebook Facebook lite dan Facebook messenger di ponsel Android.
Layanan Facebook mode gratis ini tidak bisa kamu akses jika kamu terhubung dengan wi-fi. Tidak hanya itu saja, layanan tersebut juga tidak bisa kamu akses juga melalui PC maupun laptop.
3. Status Facebook Gratis
Supaya kamu bisa mengetahui apakah kamu sudah terhubung ke mode gratis Facebook atau belum.
Maka kamu dapat melihat banner yang ada pada bagian atas, Jika benar berwarna ungu dan ada tulisan anda dalam mode gratis maka artinya kamu sudah bisa mengakses Facebook secara gratis.
Namun jika benar berwarna hitam dan ada tulisan anda dalam mode data artinya kamu masih terhubung ke Facebook dengan menggunakan mobile data dan kuota kamu akan terpakai.
4. Keluar Dari Mode Gratis
Perlu kamu ketahui bahwa menggunakan mode gratis Facebook ini akan memiliki beberapa batasan, seperti tidak dapat melihat konten video dan foto.
Untuk itu jika kamu ingin melihat konten foto dan video di dalam Facebook, maka kamu harus keluar terlebih dahulu dari mode gratis dan pindah ke mode data.
Caranya juga terbilang cukup mudah dan dapat dilakukan melalui situs mobile, aplikasi mobile maupun Facebook lite.
Kamu hanya perlu mengklik tanda tanya yang ada pada bagian bawah banner atas berwarna ungu dan klik opsi nonaktifkan fitur ini.
Akhir Kata
Demikian penjelasan serta informasi yang bisa kami sampaikan mengenai Facebook gratis tanpa data, semoga artikel kali ini bisa bermanfaat sekaligus membantu para pengguna yang tetap ingin menikmati Facebook tanpa harus menggunakan data internet.