Pembelian tiket kereta bisa dilakukan di aplikasi Kai Access yang bisa didownload dari google play store Ataupun sesuai dengan jenis smartphone yang kamu gunakan.
Selanjutnya, pembayaran ini bisa dilakukan melalui atm bca da juga n klikPay. Pembayaran KAI Access via Mobile banking BCA (mBCA) tidaklah tersedia.
Jadi, bila kamu terbiasa transaksi dengan menggunakan mBCA. Silahkan kamu pilih alternatif yang lain, seperti traveloka atau tiketdotcom.
Pertama kamu akan menjelaskan tutorial beli tiket di KAI Access. Bila sudah tahu dan sudah pesan tiketnya, Artinya tinggal bayar saja. Silahkan simak Tutorial bayar di atm dan klikPay di bawah.
Beli Tiket Kereta Api di KAI Access
KAI Access merupakan satu-satunya aplikasi resmi yang diterbitkan oleh PT Kereta Api Indonesia Persero, Tbk.
KAI Access ini memiliki banyak fitur-fitur, termasuk cek schedule kereta api, pembelian tiket kereta, Pembatalan, mengubah jadwal (rescheduling), dan e-boarding pass.
Pembelian tiket kereta lewat KAI Access ini bukan hanya untuk trayek ke luar kota saja, tetapi bisa beli tiket kereta lokal juga. Pembelian tiket kereta lokal harus dilakukan 3 jam sebelum keberangkatan.
Cara Bayar Tiket KAI di ATM BCA
Untuk kamu yang sudah memilih metode pembayaran ATM dan juga sudah dapat kode pembayarannya. Silahkan kamu lanjutkan pembayarannya di mesin atm bca terdekat.
- Silahkan Masukkan Kartu atm BCA.
- Masukkan PIN.
- Pilih Transaksi Lainnya.
- Pilih Pembayaran.
- Pilih lain-lain.
- Maka kamu akan diminta untuk memasukkan kode perusahaan, masukkan 711711 yang merupakan kode perusahaan KAI khusus untuk pembayaran via atm bca. Lalu Tekan Benar.
- Masukkan Kode Pembayarannya yang kamu dapatkan dari aplikasi dan juga tekan benar.
- Pastikan semua data yang muncul di layar atm sudah benar termasuk nama kamu, lalu Klik benar.
- Pembayarannya selesai kamu tinggal cek email yang terdaftar di aplikasi dan juga kamu akan menerima konfirmasi pembayaran.
Cara Membayar Tiket Kereta via klikPay
Tidak terlalu berbeda dengan pembayaran merchant yang lain. Di bawah ini adalah langkah-langkah untuk pembayaran tiket kereta via klikPay BCA.
- Setelah kamu memilih KlikPay BCA, maka kamu akan masuk ke halaman klikPay BCA dan silahkan untuk Login.
- Maka kamu akan melihat data transaksi dan klik Kirim.
- Kamu juga akan menerima 6 digit kode OTP di handphone kamu dan kamu masukkan kode tersebut ke klikPay BCA.
- Pembayarannya sudah selesai dan kamu akan langsung menerima konfirmasi pembayaran di email kamu.
Akhir Kata
Demikianlah sedikit ulasan singkat yang bisa kami sampaikan mengenai Cara bayar tiket KAI di ATM BCA semoga pembahasan kali ini bisa bermanfaat. Terimakasih