Banyak sekali pengguna yang saat ini belum mengetahui cara menghapus akun chatgpt. Seperti yang kita ketahui bahwa chatgpt ini merupakan salah satu software yang ditenagai teknologi kecerdasan buatan (Al,) dan juga machine learning.
Dimana chatgpt tersebut memiliki banyak sekali manfaat, mulai dari menjadi teman curhat sampai dapat membantu kamu untuk membuat esai ataupun kode.
Namun jika kamu merasa terlalu bergantung pada chatgpt tersebut, sehingga membuat kamu malas untuk berpikir sendiri.
Maka ada baiknya kamu untuk berhenti menggunakan chatgpt tersebut dalam jangka waktu tertentu. Jika kamu ingin berhenti menggunakan chatgpt tersebut, maka kamu diharuskan untuk menghapus akun chatgpt tersebut.
Kamu dapat melakukan penghapusan akun chatgpt ini dengan sangat mudah dan sederhana. Namun sebelum kita lanjut ke cara menghapus akun chatgpt ini, maka ada beberapa hal-hal yang harus kamu pastikan terlebih dahulu.
Hal-hal Yang Harus Diperhatikan Sebelum Hapus Akun
Berikut ini ada beberapa hal-hal yang harus kamu perhatikan sebelum melakukan penghapusan:
1. Ekspor Data
Chatgpt tersebut nantinya akan memberikan kamu opsi untuk melakukan ekspor data akun kamu, termasuk juga dengan informasi profil aku mah percakapan dan petunjuk kamu.
2. Simpan Anjuran Favorit
Jika kamu memiliki permintaan chatgpt favorit, maka kamu dapat menyimpannya sebelum melakukan penghapusan akun kamu.
Nantinya kamu dapat dengan mudah menyimpan permintaan tersebut dengan cara menyalin atau menempelkannya ke dalam dokumen.
3. Tinjau Langganan
Teruntuk kamu para pelanggan chatgpt plus, maka kamu mungkin diharuskan untuk membatalkan langganan secara terpisah dari menghapus akun kamu.
Sehingga dengan hal tersebut kamu tidak akan terkejut lagi dengan biaya tidak terduga yang nantinya harus kamu bayar.
Setelah kamu mengetahui beberapa hal yang harus kamu perhatikan, masa kamu dapat langsung mengetahui cara untuk menghapus akun chatgpt ini.
Lantas, bagaimana supaya kita dapat menghapus akun chatgpt? Penasaran dengan tutorialnya? Yuk langsung saja simak penjelasan dibawah ini.
Cara Menghapus Akun Chatgpt
Mungkin sebagian pengguna ada yang lebih memilih untuk berhenti menggunakan chatgpt tersebut. Nah jika kamu salah satu penggunanya, maka kami dapat menghapus akun chatgpt tersebut.
Cara untuk menghapus akun chatgpt ini sangatlah mudah dan praktis untuk kamu coba lakukan, adapun langkah-langkah yang dapat kamu lakukan yaitu sebagai berikut:
- Langkah pertama yang dapat kamu lakukan yaitu masuk ke akun chatgpt terlebih dahulu.
- Kemudian langsung saja pilih nama pengguna yang ada pada bagian ujung kiri bawah layar.
- Lalu pilih menu settings dan pada meni prompt settings yang muncul, lanjut dengan memilih hapus akun.
- Pada saat proses konfirmasi penghapusan akun chatgpt tersebut, kamu akan diberikan beberapa informasi mengenai proses penghapusan tersebut.
- Tidak hanya itu, saja kamu juga akan diminta untuk memasukkan email.
- Setelah kamu melakukan beberapa tahap di atas, maka permintaan untuk mengkonfirmasi hapus akun chatgpt kamu akan dilakukan kembali.
Cara menghapus akun chatgpt ini sangat mudah dilakukan bukan? Nah, saat ini kamu dapat mencoba mengikuti cara tersebut untuk melakukan penghapusan akun chatgpt kamu.
Akhir Kata
Sekian informasi mengenai cara menghapus akun chatgpt, semoga penjelasan di artikel kali ini bisa sangat membantu sekaligus bermanfaat dan selamat mencoba tutorialnya