Seperti yang sudah kita ketahui saat ini Instagram sudah meluncurkan aplikasi terbaru yaitu Threads. Nah aplikasi Threads tersebut dapat diunduh oleh banyak orang sejak kamis, 6 Juli 2023 kemarin.
Didalam aplikasi Threads ini kamu dapat dengan mudah berbagi foto, video, pesan teks, dan cerita dengan teman teman terdekat kamu.
Tidak hanya itu saja aplikasi Threads dirancang khusus untuk memberikan pengalaman yang intim dan pribadi dalam hal komunikasi.
Sehingga nantinya kamu dapat tetap terhubung dengan orang-orang penting dalam hidup kamu.
Namun sayangnya, banyak sekali para pengguna yang merasa kesusahan untuk mendapatkan followers di dalam Threads ini. Sebenarnya ada tips yang dapat kamu lakukan untuk menambah followers di Threads.
Cara untuk menambah followers di Threads tentunya tidak jauh berbeda dengan aplikasi media sosial yang lainnya.
Namun jika dibandingkan lagi cara bekerja aplikasi Threads ini hampir sama dengan aplikasi Twitter. Lantas bagaimana cara agar threads banyak followers? Yuk langsung saja simak penjelasan dibawah ini.
Cara Agar Threads Banyak Followers
Sebenarnya ada beberapa cara yang dapat kamu lakukan agar Threads kamu banyak followers, adapun caranya yaitu sebagai berikut:
1. Tentukan Personal Branding Akun Threads
Langkah pertama yang dapat kamu lakukan untuk menambah followers Threads yaitu tentukan apa yang akan kamu bagikan di dalam aplikasi tersebut.
Tentunya kamu akan memiliki tujuan tertentu di Akun tersebut dan bandingkan akun kamu dengan yang lainnya, serta tentukan target marketnya.
2. Memposting Secara Konsisten
Buat atau memposting sebuah konten secara konsisten merupakan hal yang sangat penting dilakukan.
Demi menambah jumlah followers jangan lupa juga untuk selalu voting secara berkala, setidaknya kamu dapat mengunggah konten satu hari sekali agar pengikut kamu terus bertambah.
3. Posting Suatu Hal Menarik
Cara yang satu ini berkaitan dengan personal branding yang kamu bangun sebelumnya. Karena dengan cara tersebut tentunya followers akan mengenal kamu sebagai akun yang memiliki ciri khas tertentu.
Berikut ini ada beberapa tips yang dapat kamu lakukan untuk mengoptimalkan konten kamu:
- Gunakanlah gambar yang beresolusi tinggi sehingga mencolok dan menarik perhatian pengguna lain.
- Jangan lupa untuk menyertakan caption yang menarik, informatif dan mencerminkan suara merek kamu.
- Manfaatkan teknik bercerita untuk tetap terhubung dengan audience kamu di tingkat yang lebih dalam.
- Cobalah berbagi format konten seperti video, gambar, karusel maupun cerita.
4. Pakai Tagar Atau Hastag
Jangan lupa juga untuk menggunakan sebuah tagar maupun hastag yang relevan pada postingan kamu. Hal tersebut biasanya dilakukan supaya unggahan kamu dapat dilihat oleh banyak orang bahkan untuk yang bukan followers kamu saja.
Untuk cara memaksimalkan penggunaan hashtag yaitu sebagai berikut:
- Riset dan gunakan hastag yang relevan dan juga populer di niche atau industri kamu.
- Gabungkan hashtag populer dengan hashtag yang lebih spesifik supaya dapat dijangkau audiens yang lebih luas sambil tetap relevan.
- Buatlah hastag merk kamu sendiri untuk menumpuk rasa komunitas di antara pengikut kamu.
- Ikuti trend hastank Untuk memanfaatkan percakapan populer dan meningkatkan jangkauan kamu.
5. Interaksi Dengan Pengguna Lain
Untuk yang terakhir itu jangan sungkan untuk melakukan interaksi ke sesama pengguna.
Karena untuk membangun pengikut setia di Instagram Threads tentunya kita akan membutuhkan interaksi aktif dengan followers kamu.
Berikut ini ada beberapa cara efektif yang bisa kamu lakukan untuk berinteraksi dengan pengikut kamu:
- Jangan lupa untuk membalas komentar dan pesan langsung dengan cepat untuk memupuk rasa koneksi.
- Sukai dan komentari postingan dari pengikut kamu dan akun lain di dalam niche kamu.
- Lakukan kolaborasi dengan influencer maupun mikroencer untuk memperluas jangkauan dan mendapatkan eksposur.
- Lakukan kontes, giveaway maupun tantangan untuk mendorong partisipasi dan interaksi pengguna.
Akhir Kata
Sekian cara agar Threads banyak followers yang dapat kamu lakukan, semoga penjelasan tersebut bisa bermanfaat sekaligus membantu.