Masih bingung mengenai perbedaan sales dan juga marketing? Simak artikel kali ini untuk menemukan jawaban dari pertanyaan kamu.
Di dalam sebuah perusahaan tertentu tentunya memiliki departemen bagian atau divisi yang memiliki tugas berbeda-beda misalnya yaitu customer service kok mas sales, marketing, programer dan masih banyak lagi yang lainnya.
Bagian yang sering membuat sebagian orang merasa bingung yaitu sales dan juga marketing, karena ada beberapa orang yang mengiringi bahwa sales dan marketing ini merupakan bagian sama karena fungsi dan tugasnya dianggap hampir mirip.
Tidak hanya dari sisi pekerjaan saja, namun beberapa perusahaan juga terkadang mencampur adukan fungsi dari kedua bagian pekerjaan tersebut.
Meskipun marketing dan sales ini merupakan salah satu bagian dari strategi perusahaan supaya bisa mencapai revenue, namun perlu kamu ketahui bahwa keduanya jelas-jelas berbeda.
Supaya lebih jelasnya lagi kami akan memberikan beberapa perbedaan antara sales dengan marketing, namun sebelum itu kamu harus tahu terlebih dahulu mengenai kedua divisi tersebut.
Pengertian Marketing Dan Sales
Supaya kamu bisa lebih memahami mengenai kedua bagian tersebut, maka poin pertama yang harus kita bahas yaitu mengenai pengertian keduanya.
Sales didefinisikan sebagai bagian dari suatu perusahaan yang kegiatannya menjual memastikan produk yang terlihat atau tidak terlihat laku dengan harga yang sesuai dengan perencanaan awal yang sudah ditetapkan namun juga dengan persetujuan dan kesepakatan konsumen.
Sedangkan untuk marketingnya itu keseluruhan sistem dari kegiatan bisnis mulai dari menetapkan harga merencanakan produk mempromosikan produk dan mendistribusikan barang dengan tujuan untuk memuaskan para konsumen.
Perlu kamu ingat bahwa fungsi bisnis dari sales dan marketing ini sangatlah berbeda, di mana sales ini akan berhubungan langsung dengan pembeli sementara marketing hanya beroperasi di latar belakang.
Perbedaan Antara Marketing Dan Sales
Adapun beberapa perbedaan antara marketing dan sales yang dapat kamu coba perhatikan yaitu sebagai berikut:
1. Proses Kerja
Untuk proses kerja sales dan marketing ini memiliki perbedaan yang signifikan. Di mana marketing berfungsi sebagai pendorong bagian tim penjual dan berfokus pada penyediaan informasi komprehensif mengenai produk yang akan dijual oleh tim penjual.
Hal tersebut mencakup harga produk, tempat yang dapat dijangkau oleh produk tersebut dan profil target yang harus diperoleh oleh penjual.
Tugas dari marketing yaitu menciptakan kesadaran pada kalangan target sehingga produk bisa dianggap sebagai solusi bagi masalah mereka.
Sementara untuk sales yaitu berinteraksi lebih banyak dengan target, karena mereka harus menawarkan dan menjawab pertanyaan target mengenai produk yang mereka jual. Bisa dibilang sales ini sebagai ekspresi dari upaya marketing.
2. Strategi Kerja
Perbedaan selanjutnya yang dapat kamu ketahui antara sales dan marketing yaitu terletak pada bagian strategi. Apabila di pembahasan sebelumnya masih sedikit kurang jelas, maka di bagian ini bisa menjadi penanda yang jelas.
Nah untuk marketing ini melakukan analisis word sementara untuk sales yaitu tidak, karena pada dasarnya sales hanya fokus pada pelajaran prospek dan strategi diskon. Strategi pemasaran ini biasanya meliputi pencapaian tujuan pemasaran.
Sedangkan untuk bagian selis hanya berfokus pada pertemuan dengan pelanggan melalui interaksi langsung dengan para pelanggan, bisa dibilang sales memiliki peluang lebih besar untuk menarik para pembeli.
Supaya marketing tidak hanya langsung terhubung dengan pembeli saja namun harus berusaha membuat calon pembeli tertarik terlebih dahulu.
3. Alat Yang Digunakan
Karena peran kedua divisi tersebut memanglah berbeda, sehingga sales dan marketing ini menggunakan alat yang berbeda juga.
Media sosial merupakan salah satu alat promosi yang sesuai bagi marketing karena bisa digunakan untuk membagikan konten, sedangkan sales menggunakan media sosial tersebut sebagai strategi penjualan berbasis digital.
Meskipun media yang sama digunakan, namun alat yang digunakan juga berbeda. Marketing ini biasanya akan memerlukan aplikasi manajemen proyek untuk analisis data dan menciptakan konten produk.
Sedangkan untuk sales lebih berkaitan dengan aplikasi yang bisa mencatat pertemuan, hasil pertemuan atau pembuatan faktur.
4. Rentang Waktu Kerja
Perbedaan selanjutnya yang dapat kamu ketahui dari kedua divisi tersebut yaitu mengenai waktu kerja antara penjualan dan pemasaran.
Marketing ini memiliki rentang waktu kerja yang lebih panjang dibandingkan dengan sales, hal tersebut dikarenakan oleh analisis yang harus dilakukan oleh marketing terhadap berbagai teknik pemasaran.
Analisis ini bisa bertujuan untuk meningkatkan penjualan secara tidak langsung dan memerlukan waktu lebih lama daripada sales yang memiliki fokus kerja jangka pendek.
Sales akan melakukan penjualan langsung kepada para pembeli memberikan manfaat produk dengan cepat. Setelah pembelian dilakukan, tugas penjualan selesai berbeda dengan pemasaran yang akan melibatkan proses lebih panjang.
Nantinya marketing akan berusaha secara maksimal melaksanakan strategi pemasaran sementara untuk sales bisa berupaya mencapai target penjualan harian maupun bulanan supaya bisa meningkatkan penjualan.
Jadi kesimpulannya yaitu perbedaan antara sales dan juga marketing ini terletak pada bagian peran dalam bisnis, proses kerja, alat yang digunakan, strategi kerja dan juga rentang waktu kerja yang dilakukan oleh kedua divisi tersebut.
Akhir Kata
Itu saja penjelasan yang bisa menjawab pertanyaan kamu mengenai perbedaan antara marketing dan sales, semoga apa yang kami sampaikan di artikel kali ini bisa benar-benar membantu dan bermanfaat, khususnya bagi kamu yang belum tahu mengenai kedua divisi tersebut.