Cara Mengurutkan Nomor di Excel

Cara Mengurutkan Nomor di Excel Secara Otomatis

Diposting pada

Bagi kamu yang ingin mengetahui cara mengurutkan nomor di excel, maka tak perlu khawatir karena kamu bisa menerapkan tutorial yang akan kami bahas pada artikel kali ini yakni tentang cara mengurutkan nomor di excel. Jika penasaran, silahkan simak ulasan artikel ini sampai selesai.

Microsoft Excel adalah aplikasi pengolah angka yang berfungsi untuk mengolah dan menampilkan data dalam bentuk angka ataupun huruf.

Salah satu hal yang bisa kamu lakukan di Excel tersebut yaitu mengurutkan nomor secara otomatis. Kamu bisa mengurutkannya dari data yang terkecil ke data terbesar ataupun sebaliknya menggunakan rumus atau fitur yang sudah tersedia.

Jika kamu ingin mengurutkan data dari yang terkecil ke data terbesar maka kamu bisa menggunakan rumus SMALL. Sementara jika ingin mengurutkan data dari yang terbesar ke yang terkecil, kamu bisa menggunakan rumus LARGE.

Selain menggunakan rumus, ada juga fitur yang dapat memudahkan kamu untuk mengurutkan nomor, yaitu fitur sort. Untuk lebih detailnya, silahkan simak penjelasan lengkapnya ada dibawah ini:

Cara Mengurutkan Nomor di Excel

Berikut ini adalah penjelasan atau tutorial tentang cara membuat nomor urut berdasarkan tanggal di Microsoft Excel:

1. Menggunakan rumus

Sesuai dengan penjelasan yang telah kami jabarkan di atas, kamu bisa memanfaatkan rumus SMALL atau LARGE untuk mengurutkan nomor di excel. Silahkan gunakan rumus ini sesuai dengan kebutuhan yaa!

Untuk caranya cukup mudah untuk dilakukan, kamu hanya perlu membuka file excel yang berisi data-data angka yang akan diurutkan. Kemudian letakkan kursor di sel lain yang nantinya data yang telah diurutkan akan diletakkan.

Jika kamu ingin mengurutkan data dari yang terkecil ke terbesar, maka silahkan masukkan rumus dengan mengetikkan =SMALL(range; ROW(cell) -1).

Begitupun sebaliknya, jika kamu ingin mengurutkan nomor dari yang terbesar ke yang terkecil, maka silahkan masukkan rumus dengan mengetikkan =LARGE(range; ROW(cell) -1).

2. Melalui fitur sort

Selain menggunakan rumus, kamu juga bisa menggunakan fitur yang telah disediakan oleh excel, yakni fitur sort. Fitur ini memang berfungsi untuk mengurutkan data. Hanya dengan satu kali klik saja, maka nomor yang awalnya berantakan atau tidak berurutan akan secara otomatis berurutan.

Untuk penggunaan fitur ini juga cukup mudah untuk dilakukan. Kamu hanya perlu membuka file excel yang berisi data-data angka yang akan diurutkan. Lalu pilih satu sel dalam kolom yang ingin diurutkan.

Setelah itu pada tab ‘data’ dalam grup ‘urutkan & filter’. Silahkan kamu bisa pilih ikon A-Zjika in him mengurutkan data dari yang terkecil ke data yang terbesar. Begitupun sebaliknya, kamu bisa memiliki ikon ZA jika ingin mengurutkan data dari yang terbesar ke yang terkecil.

So, bagaimana dengan cara di atas, mudah sekali bukan? Dengan begitu maka secara otomatis nomor-nomor yang awalnya tidak berurutan akan berurutan dan tersusun rapi.

Dengan adanya rumus dan fitur sort di Excel, maka dapat memudahkan setiap penggunanya untuk mengurutkan data sesuai keinginan. Baik itu dari data yang terkecil ke terbesar ataupun sebaliknya dari days terbesar ke terkecil.

Akhir kata

Demikian penjelasan artikel mengenai cara mengurutkan nomor di excel yang dapat kami sampaikan dengan baik dan benar.

Semoga dengan adanya tutorial di atas dapat membantu kamu untuk mengurutkan nomor dengan lebih cepat sesuai keinginan. Selamat mencoba!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *